Silahkan berkunjung dan bergabung ke facebook HKBP Laut Dendang di FB-HKBPLD. Anda akan mendapatkan firman Tuhan setiap harinya berdasarkan Almanak HKBP dan juga ke Youtube HKBP Laut Dendang di Youtube-HKBPLD berita terkini seputar Gereja HKBP Laut Dendang. Semoga Blog, Facebook dan Youtube HKBP Laut Dendang ini bermanfaat. Dan bisa menjadi berkat bagi kita semua. Amin

Senin, 13 April 2015

Ibrani 11: 32 - 40

Menjadi Saksi-Saksi Iman


Allah memakai orang-orang yang lemah tetapi berani melawan arus dunia untuk menjadi saksi-saksi iman bagi-Nya.

Kalau kita coba menggambarkan hidup orang percaya seperti sebuah sungai, maka ada sebuah arus yang sangat besar sedang mencoba menghanyutkan manusia. Arus yang sangat besar itu adalah dosa yang dikerjakan oleh Iblis dan para pengikutnya. Orang-orang percaya hidup di tengah-tengah arus besar itu yang sedang melanda dunia. Daftar nama-nama yang disebut dalam perikop ini adalah sebagian contoh dari saksi-saksi iman dari tokoh-tokoh Alkitab. Mereka hidup dalam arus dunia yang sama dengan kita., namun mereka tidak mau hidup mengikuti arus, tetapi membuat arus lain, arus aliran iman melawan arus dunia yang menyesatkan dan menghanyutkan. Tokoh-tokoh iman seperti yang disebut dalam perikop ini : Gideon, Barak, Simson, Yefta, Daud, Samuel dan para nabi, meskipun mereka masih ada kelemahan dan tidak sempurna, namun mereka menunjukkan bahwa hidup beriman berarti berani hidup berbeda dengan dunia sekitar yang berdosa.

Sebagai orang percaya kita dipanggil untuk menjadi saksi-saksi iman. Kita dipanggil bukan untuk mengikuti arus dunia dan berkompromi dengan dunia yang berdosa. Kita juga dipanggil bukan untuk memisahkan diri, keluar dari arus besar itu, tetapi berenang di sungai dunia yang sama, dengan membuat sebuah arus sendiri, yaitu arus kehidupan yang kudus dan beriman kepada Kristus. Sudahkah kita menggenapi tugas panggilan kita di tengah-tengah dunia yang berdosa ini?

Source: http://goo.gl/bKut1h

Tidak ada komentar:

Posting Komentar